Jakarta (SOHIB21) – Efri Meldi mengaku senang dengan bisa berduet dengan Milos Pejic untuk bersama-sama melatih Kesatria Bengawan Solo guna mengarungi Indonesian Basketball League (IBL) 2025, meski perannya sebagai pelatih kepala diganti oleh pelatih asing tersebut.
Pria yang kerap disapa Coach Meldi itu antusias dengan kehadiran pelatih asal Serbia tersebut di dalam tim dan yakin klub bisa tampil lebih baik lagi ke depannya.
“Dengan kedatangan Coach Milos bisa membuat tim ini lebih optimis lagi dan lebih percaya diri lagi,” kata dia dalam laman IBL yang dikutip di Jakarta, Sabtu.
Ia percaya, perubahan yang dilakukan manajemen akan berdampak positif untuk penampilan tim, sehingga bisa mencapai target yang diinginkan.
Selain itu, lanjut Coach Meldi, sebagai asisten pelatih dirinya juga bisa belajar banyak dengan pelatih asing tersebut, sehingga secara pribadi bisa menjadi lebih baik.
Sebab, Coach Milos merupakan pelatih yang memiliki banyak pengalaman dan telah mengoleksi banyak gelar di luar negeri maupun di Indonesia.
“Saya dan Coach Milos bisa belajar lagi, agar bisa jadi pelatih yang lebih bagus, jadi semoga tahun ini bisa tercapai targetnya,” ujar pelatih yang telah mengantarkan Kesatria ke playoffs IBL 2024 pada tahun pertama berkompetisi.
Saat menjadi Pelatih Kepala Kesatria Bengawan Solo hingga pekan keenam IBL Gopay 2025, Efri Meldi telah membawa tim menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan mengantongi 17 poin.
Tim yang bermarkas di Sritex Arena itu juga memiliki rekor pertandingan yang bagus, yakni 7-3 (menang-kalah).
Pewarta: Donny Aditra
Leave a Reply