Jakarta (SOHIB21) – Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja ingin tampil maksimal di babak semifinal German Open 2025 yang berlangsung di Westenergie Sport Hall, Sabtu pukul 18.00 WIB.
“Kalau bicara peluang di semifinal hari ini pasti ada. Namun, kami mau main maksimal dulu, tetap fokus satu poin, satu poin, jangan gampang mati sendiri dan menikmati pertandingan nanti,” kata Rehan dikutip dari keterangan PBSI di Jakarta, Sabtu.
Rehan/Gloria sebelumnya melaju ke semifinal German Open 2025, usai mengatasi perlawanan unggulan keenam yakni ganda China Zhu Yi Jun/Zhang Chi lewat drama
Di babak semifinal nantinya Rehan/Gloria akan bersua pasangan India Dhruv Kapila/Tanisha Crasto.
Dhruv/Tanisha sebelumnya menyingkirkan ganda China Jia Xuan Gao/Meng Ying Wu di babak perempat final.
Rehan/Gloria kini menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di Jerman Terbuka.
Usai sebelumnya wakil ganda campuran lainnya, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu tersingkir oleh ganda campuran asal Belanda dan Denmark Robin Tabelling/Alexandre Boje.
Jadwal wakil Indonesia di semifinal Jerman Terbuka 2025, Sabtu:
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja vs Dhruv Kapila/Tanisha Crasto – pukul 18.00 WIB
Pewarta: Fajar Satriyo
Leave a Reply