Jakarta (SOHIB21) – Petugas gabungan merekayasa lalu lintas yang macet akibat genangan banjir di kolong tol Jalan ringroad Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Rabu.
“Sudah kita lakukan rekayasa lalu lintas yang dari Kantor Wali Kota Jakarta Barat sampai di Puri Ringroad kita belokkan agak melawan arus sedikit ke arah Cengkareng,” ucap Kepala Unit Lantas Polsek Kembangan, AKP Karta di Jakarta pada Rabu.
Kemudian, lanjut Karta, dari arah Cengkareng menuju tol Meruya ataupun ke Puri dialihkan ke kiri menuju Kantor Wali Kota.
“Kita juga sudah membuat dan memasang rambu lalu lintas,” ujar Karta.
Menurut Karta, rekayasa ini bertujuan untuk mengurai kepadatan lalu lintas dari arah Cengkareng maupun dari arah Kantor Wali Kota.
“Hal ini dilakukan mengingat di jalur dari arah Wali Kota masih terdapat genangan air yang cukup tinggi,” ungkapnya.
Adapun proses penyedotan air terus dilakukan oleh Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat sejak Selasa (4/3) malam pukul 22.00 WIB hingga siang hari ini dengan menggunakan satu unit pompa apung.
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Leave a Reply